Gambar Ilustrasi: peakpx |
RASA YANG HILANG
Disalin dari FB Radias Dilan
Seiring salam dengan sembah
Sambah lalu salam kembali
Bukan menyumpah menyerapah
Serupa banyak yang tersua sekarang ini
Beri maaf sahaya dalam berkata
Jika salah usah lawan
Disimak betul-betul yang terasa
Dari pada serupa duri dalam daging
Masa bodoh apa yang terjadi
Yang perlu ucapan lepas
Inilah yang banyak sekarang terjadi
Semuanya sudah menjadi silangkaneh
Dimana sahaja kita berada
Baik berkampung bernagari
Yang sifat ini banyak tersua
Dalam kehidupan sehari-hari
Dalam perkumpulan organisasi
Dalam berdagang berniaga
Dipemerintahan apa lagi
Dalam kebijakannya banyak tersua
Bijak sana tidak bijak sini
Membagi besar ke kita
Kerjaan orang diributkan
Kerjaan sendiri tak terurus
Lampu minyak orang ditiup-tiup
Lampunya sendiri diterangkan
Berkata benar berjalan kurus
Sekedar semboyan dan slogan
Kasus kecil dibesar-besarkan
Kasur besar didiamkan sahaja
Tungau tampak di seberang lautan
Gajah hilang di pelupuk mata
Walau tertutup pintu hati
Jendela rasa hendaknya dibuka
Hidup ini ganti berganti
Kaya berganti besar bergantian
Yang demokrasi sesungguhnya
Bukan yang suka kita seorang
Kalau yang suka kita sahaja
Jadilah Raja Panas Garang
Yang diatas takut ke turun
Yang dibawah berebut naik
Sudah terjadi sikut sikutan
Celana tanggal bajunya robek
Serupa memanjat batang pinang
Tarik menarik injak meinjak
Kita sudah heboh di gelanggang
Orang yang menonton terbahak-bahak
Suka dikita, suka pula diorang
Disanalah damai tersuanya
Dikita dapat diurang tak hilang
Disana bijak tersuanya
Janji manis mainan bibir
Orang ditipu dengan pencitraan
Terbuka tirai tersingkap tabir
Disana malu kelihatan
Janji erat minta ditebus
Makanya kata ditepati
Lunak lembut bicara halus
Ternyata bukan jaminan
Pandai mengambil kesempatan
Dalam sebuah kesempitan
Sudah dekat di ujung jalan
Apa yang ada dibagi-bagikan
Namun walaupun demikian
Disaya ada yang terasa
Kita tidak marah ke tukang tipu
Ke orang yang tertipu kita yang iba
Sudah beragam cara untuk memperbaiki
Sudah dievaluasi direformasi
Dengan demokrasi tidak jua bisa
Apakah harus dengan revolusi..?
Jawabnya ada di kata 'entah'
Yang ujungnya wallahualam
Dari pada kita sibuk berbantah
Elok saling menjawab salam
Genggaman erat saling berpegangan
Usah dibuat renggang dengan jarak
Jangan samai harap hujan dilangit
Air di gelas sudah terserak
Lurus tekat dan nawaitu (niat)
Bersih hati masing-masing
walau dengan badai sampan melaju
Insya Allah selamat ke seberang
Amin..!
By. Saliguri
====================
KIRIMAN ASLI BERBAHASA MINANG: